-->

Mudik Dengan Bus di Terminal Pulogebang

Mudik Dengan Bus di Terminal Pulogebang    - Libur akhir pekan yang lalu, saya mengisi waktu libur di kampung halaman di Kebumen. Karena tidak mendapatkan tiket kereta, saya memutuskan pulang kampung dengan bus. Jum'at sore sepulang kerja, saya langsung berangkat ke Terminal Bus Terpadu Pulogebang, Jakarta Timur.

Dari tempat kerja di Kuningan , saya naik bus TransJakarta di halte Depkes menuju halte Kuningan Timur, kemudian transit ke halte Kuningan Barat. Lalu naik bus ke arah halte UKI. Di halte UKI naik bus ke arah Kampung Melayu. Kemudian dari halte Kampung Melayu naik bus arah Terminal Pulogebang.

Di Terminal Terpadu Pulogebang, terdapat banyak bus AntarKotaAntarProvinsi dengan berbagai tujuan. Kali ini saya naik bus ke Terminal Purwokerto terlebih dahulu dengan Bus Putri Jaya Baru. Harga tiketnya terjangkau. Bus berangkat dari Terminal Pulogebang sekitar pukul 10. 

Pelayanannya busnya sangat bagus. Bus berhenti di salah satu rumah makan di Pantura, tepatnya di Tanjung, Brebes. Disini kita bisa memesan nasi dengan berbagai macam lauk-pauk istimewa, minuman hangat, teh, kopi, pop mie, dan lain-lain.

0 Response to "Mudik Dengan Bus di Terminal Pulogebang "


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel